Senin - Minggu: 06.00 - 21.00 WIB

Baju Putih Menguning? Ini Cara Pakai Sitrun Untuk Memutihkan Baju Putih

pakai sitrun untuk baju putih menguning

Penampilan merupakan hal yang cukup penting bagi kalangan orang. Terutama menggunakan baju putih, baju putih seringkali menjadi pilihan favorit bagi semua orang karena memberikan kesan yang terlihat bersih, elegan dan cocok untuk berbagai kesempatan. Namun dengan seiring berjalannya waktu, masalah umum yang sering dihadapi oleh baju putih adalah menguning atau perubahan.

 sitrun untuk baju menguning

Penyebab terjadinya penguningan baju biasa disebabkan oleh beberapa masalah pada kehidupan sehari-hari, seperti mulai dari paparan sinar matahari, penggunaan pemutih berlebihan hingga keringat tubuh yang menempel ditubuh kita. cara mengatasi masalah ini, untuk menghindari noda kuning pada baju putih tidak perlu dengan produk pembersih yang mahal, Anda bisa menggunakan bahan alami seperti sitrun atau asam sitrat. 

Berikut ini adalah panduan lengkap tentang tata cara menggunakan sitrun untuk memutihkan baju putih yang menguning.

Manfaat Menggunakan Sitrun

Sebelum mengetahui cara mengatasi baju putih yang menguning, penting untuk kita untuk mengetahui manfaat sitrun atau asam sitrat. Sitrun adalah bahan alami yang seringkali digunakan dalam proses pembersihan baju. Karena sifatnya yang mampu memecah noda. Beberapa manfaat menggunakan sitrun untuk memutihkan baju seperti efektivitas, ramah lingkungan, dan aman terhadap kain.

Efektivitas berarti sitrun mampu menghilangkan noda dengan efektif, sedangkan ramah lingkungan yaitu bahan alami yang ramah lingkungan dibanding dengan pemutih berbahan kimia dan aman untuk kain berarti jika digunakan dengan paduan yang benar, sitrun tidak akan merusak serat kain. 

Langkah-Langkah Menggunakan Sitrun untuk Memutihkan Baju

Berikut ini ada beberapa cara dalam menggunakan sitrun untuk memutihkan baju putih Anda yang menguning :

1. Persiapan Alat dan Bahan

Sebelum memutihkan pakaian yang menguning pastikan telah ada persiapan untuk semua Alat dan bahan yang diperlukan untuk memutihkan baju. Dengan persiapan yang baik dapat membantu Anda mencapai hasil yang optimal dan menghindari potensi masalah selama proses pembersihan.

Hal pertama yang dilakukan adalah  menyiapkan bahan utamanya dahulu seperti sitrun, menyiapkan wadah, memilih deterjen yang khusus untuk baju putih serta alat-alat yang ingin digunakan seperti ember atau baskom, sendok untuk mengukur jumlah sitrun, sarung tangan karet dan sikat .

2. Membuat Larutan Sitrun

Setelah mempersiapkan semua bahan dan alat yang diperlukan , langkah berikutnya adalah membuat larutan sitrun. Larutan ini yang akan digunakan untuk merendam baju putih yang menguning, sehingga noda kuning yang terdapat pada baju Anda dapat dihilangkan secara efektif.

Pastikan sebelum membuat larutan sitrun air yang digunakan bersih serta air yang hangat agar memudahkan larutan tercampur dengan baik. Dengan mengIsi ember atau baskom dengan air yang hangat secukupnya untuk merendam baju yang akan diputihkan, tambahkan 2 sampai 3 sendok makan sitrun ke dalam air hangat. Aduk hingga sitrun larut sempurna di dalam air.

3. Merendam Baju dengan Larutan Sitrun

Merendam baju dengan larutan sitrun adalah langkah penting dalam proses memutihkan baju putih yang menguning. Pastikan Anda sudah memiliki sitrun untuk membuat larutan yang diperlukan, siapkan air hangat dalam jumlah yang cukup untuk merendam baju secara menyeluruh.

Jika larutan sitrun sudah dilarutkan di air hangat, selanjutnya masukan baju putih yang menguning ke dalam larutan yang sudah disiapkan, pastikan seluruh bagian baju terendam terutama bagian yang terkena noda atau menguning. Rendam baju selama 2 sampai 4 jam, jika noda terdapat noda yang membandel sebaiknya Anda merendam semalaman.

4. Mencuci Baju

Sesudah merendam baju putih yang menguning dalam larutan sitrun, langkah yang harus dilakukan adalah mencucinya dengan benar untuk memastikan noda kuning pada baju putih Anda hilang dan baju bersih seperti baru. Lakukan pencucian deterjen khusus untuk baju putih agar tidak merusak baju Anda.

Setelah baju direndam dalam larutan sitrun, Angkat baju dari larutan sitrun dan peras airnya dengan bersih tanpa merusak serat kain, lalu mencuci baju seperti biasa dengan menggunakan deterjen agar benar-benar untuk memastikan bahwa noda kuning hilang dan baju kembali cerah serta bersih.

5. Membilas baju

Pembilasan adalah tahap penting dalam proses mencuci baju, terutama jika menggunakan larutan sitrun tadi. Membilas baju dengan benar memastikan semua sisa deterjen dan sitrun hilang untuk memberikan kebersihan, yang terpenting untuk menjaga agar kain baju tetap lembut dan tidak rusak.

Jika sudah mencuci baju dengan deterjen, angkat  baju dari cucian dan peras air dengan bersih setelah itu bilas dengan benar. Dengan pembilasan yang benar membuat Anda lebih nyaman menggunakan baju putih Anda. Pembilasan yang efektif juga membantu mempertahankan kualitas dan keawetan baju Anda yang digunakan. 

6. Mengeringkan Baju

Dengan mencuci dan membilas baju putih yang menguning dengan larutan sitrun, langkah terakhir yang  dilakukan adalah mengeringkannya dengan benar. Proses pengeringan dengan benar dapat menjaga kelembutan dan keputihan kain pada baju, serta mencegah bau yang tidak diinginkan.

Penjemuran dilakukan ditempat yang teduh dan berangin. Hindari melakukan menjemur baju langsung dibawah sinar matahari , karena dapat membuat baju Anda kembali menguning. Pastikan jemuran Anda bersih serta bebas dari debu agar tidak meninggalkan noda pada baju putih yang sudah bersih

Dengan menjaga kebersihan serta kecerahan baju putih yang menguning, perawatan dengan tepat sangatlah penting. Tetapi sebagian orang, waktu dan tenaga untuk melakukan proses perawatan sendiri mungkin terbatas. untuk itu, Anda dapat memanfaatkan layanan laundry express dari vinsclean di sidoarjo.

Vinsclean menawarkan layanan laundry express yang efisien dan handal, dengan adanya tenaga kerja yang terlatih dan peralatan yang modern. Dengan Anda menggunakan layanan  ini, Anda dapat dengan mudah mempercayakan perawatan baju putih Anda. Proses yang cepat dan memuaskan, vinsclean laundry express di sidoarjo siap membantu Anda dalam menjaga kebersihan dan kecerahan pada baju putih Anda, sehingga Anda dapat tampil percaya diri setiap saat.

Related News

Open chat
Silahkan Konsultasi Lewat Sini